Minggu, 11 Januari 2009

Musibah itu...

Palestina...

Abdullah bin Muhammad al-Harawi berkata, "Di antara MATA KEBAJIKAN adalah menutupi musibah sehingga orang lain mengira bahwa kita tidak pernah tertimpa musibah." Tapi, musibah yang terjadi di Palestina tidak mungkin dapat ditutupi. Justru musibah itu harus terus dibuka (dikabarkan secara terbuka) agar seluruh manusia di dunia merenung... Siapakah yang berada di pihak yang benar dan siapakah yang berada di pihak yang salah?

Seorang sahabat, namanya Rani -sesama alumni MAN 4 Model Jakarta- mengirimkan sebuah SMS mengenai kesedihannya akan apa yang terjadi di Tanah Para Rasul. Ia berterus terang bahwa ia tidak bisa tidur nyenyak memikirkan "saudara-saudara"nya di Palestina. Saya membalas SMSnya dengan sebuah pernyataan futurist bahwa kemenangan pasti ada di tangan umat Islam (bukan sekedar HAMAS). Tugas kita adalah menginterospeksi ibadah kita -barangkali ada yang salah- agar doa kita untuk Palestina tidak terhijab.

Banyak sekali SMS yang masuk, yang isinya berkenaan tentang Palestina akhir-akhir ini. Saya sempat memforward salah satu SMS yang masuk itu kepada salah seorang sahabat terbaik saya, Tegoeh alBanna. Ia, yang memang semula hanya menyampaikan SMS titip laknat untuk israel, membalas SMS yang saya forward dengan bahasa yang sangat menyentuh... ia menyatakan tidak ingin saya hanya ikut menyebarkan SMS peduli Palestina, namun saya tidak memperbaiki amal ibadah saya. "Sebuah pemikiran yang sangat briliant!" bagi saya.

Terkadang, kita sering tidak menyentuh substansi dari sebuah permasalahan. Dari uraian di atas, saya pertegas bahwa saya sangat salut dengan akh Tegoeh yang begitu cerdas memahami kondisi sosial (dimensi kemanusiaan) yang terjadi saat ini.

Musibah di Palestina, memang harus kita renungkan! Dengan perenungan yang sangat mendalam tentunya. Bukan sekedar basa-basi apalagi disertai dengan kemunafikan!

Saya titip doa untuk Palestina pada Anda sekalian...


Catatan tambahan: perkataan Abdullah bin Muhammad al-Harawi tentunya sangat relevan diterapkan dalam kondisi yang tepat.

Senin, 05 Januari 2009

Pesanan Seorang Sahabat...

JIKA...
dan
KETIKA...

secarik lembar fotokopian yang dikasih oleh kakakku ke aku ini rupanya terlalu membuat seorang sahabatku (Sylvi, pen.) merasa ingin terus membacanya... kata-kata yang ada di segumpal wiseword ini sih emang keren abis... menyentuh banget... Met baca ya, Syl!

Ketahuilah olehmu...

Jika kau merasa lelah & tak berdaya dari usaha yang sepertinya sia-sia
Allah SWT tahu betapa keras engkau brusaha...

Ketika segala sesuatu menjadi tak masuk akal & jiwamu begitu tertekan
Allah SWT dapat menenangkanmu...

Ketika kau berfikir bahwa hidupmu sedang menunggu sesuatu & kau tidak tahu harus berbuat apa lagi...
Allah SWT sudah punya jawabannya...

Ketika kau merasa tersudut & terhimpit oleh keadaan...
Allah SWT akan membukakan jalan kemudahan untukmu...

Ketika kau gagal dalam mencapai sebuah harapan...
Allah SWT tahu apa yang ada di depanmu & Dia telah mempersiapkan segala yang terbaik untukmu...

Ketika kau merasa terluka & kecewa...
Allah SWT dapat menyembuhkan lukamu & membuatmu kembali tersenyum...

Ketika kau bersedih dalam selimut duka & derita...
Allah SWT akan menghiburmu dengan tawa...

Ketika kau sudah menangis sekian lama & hatimu masih merasa pedih...
Allah SWT sudah menghitung air matamu...

Ketika kau merasa sepi dalam kesendirian & teman-temanmu terlalu sibuk untuk menemanimu...
Allah AWT tetap setia berada di sampingmu...

Ketika kau berharap banyak pada manusia namun pertolongan tak kunjung kau dapatkan...
Allah SWT menawarkanmu banyak keajaiban...

Jika kamu melihat jejak & harapan...
Allah SWT tengah berbisik kepadamu...

Ketika sesuatu berjalan lancar & kau ingin mengucap syukur...
Allah SWT telah memberkahimu...

Ketika sesuatu yang indah terjadi & kau dipenuhi ketakjuban...
Allah SWT sedang tersenyum kepadamu...

Ketika kau memiliki tujuan untuk ditempuh & mampu untuk direngkuh
Allah SWT membuka matamu & memanggil namamu...

Ingatlah, dimanapun kau berada & bagaimanapun kau merasa...
Allah SWT mengetahui segalanya...

Hanya kepada ALLAHlah kita sandarkan semua keluh dan kesah...
Allah my Love my Heart...
Just Him...

Kalo terasa ada yang sedikit berbeda maklumin aja, ya Syl. InsyaAllah, ini tulisan yang sudah diedit... ",
semoga bermanfaat untuk semua yang mau mengambil hikmah dari setiap keadaan...

Pengikut

Total Tayangan Halaman